Bismillahirrahmanirrahim.
Hayo...maen tebak - tebakan yuk!!!!
Roti apa yang beraroma kopi??
yess..btull...jawabnya adalah Roti Boy or Roti'O. Kalau di luar negeri populer dengan sebutan Mexican Bun.

Simplenya sebut aja Roti Kopi..hehe..Dimana sih bisa beli Roti Boy ini? Awal kenal dengan roti ini di 
bandara. Bu bos yang beli Roti Boy ini sebagai oleh - oleh. So, jadi kebiasaan kalau pas ke bandara, tidak lupa untuk beli roti Boy.

Selain di bandara ternyata counter roti Boy ini ada juga di Mal- Mal besar. Pernah suatu hari ketika di Main di salah satu Mall di Semarang, eh..ada loh yang jual Roti Boy ini.

Kenapa Roti Boy ini pada akhirnya berubah nama menjadi Roti'O?? untuk yang ini saya belum tahu asal muasalnya. Apakah mereka sebenarnya masih satu brand atau beda brand? Adakah yang tahu?
Daripada bingung, mari kita sebut aja selanjutnya dengan Roti'O.

Roti'O ini merupakan roti yang berbentuk bulat didalamnya diberi filling mentega dan diberi topping adonan kopi. Yang paling unik dari roti ini tentu saja topping kopinya. Aroma kopinya itu lhoo 
yang bikin kagak nahan. 

Kalau bentuknya sendiri sebenarnya kurang menarik ya.. Bulat coklat kehitaman, seperti roti gosong. Tapi ya, sepeti kata pepatah "don't judge book from its cover".

Sebenarnya membuat roti'O sendiri dirumah sangat mudah. Anda tidak perlu pergi ke Mall atau Bandara hanya sekedar untuk menikmati Roti'O ini. Buat sendiri aja di rumah, simple kok.

Kalau saya sendiri sebenarnya juga sudah pernah membuat roti'O ini pada awal - awal belajar baking. Dan setelah sekian lama, akhirnya mencoba membuat lagi roti'O ini dengan resep yang lebih 
simple dan mudah.

Beneran mudah?yupp...pada resep ini saya menggunakan resep roti no ulen no mixer. Cukup diaduk - aduk saja, di fermentasikan, dibentuk, ditopping..jadi deh. Tidak sulit bukan?

Membuat Roti'O  Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek

Untuk tingkat kesulitannya, membuat roti'O ini tergolong tidak sulit. Hanya saja dalam membuat roti butuh waktu yang cukup lama. Hal tersebut dikarenakan perlunya fermentasi sebanyak 2 
kali. Intinya sama seperti  proses membuat roti pada umumnya.

Bagaimana dengan bahan- bahannya? 
Dalam membuat roti'O ini bahan yang dibutuhkan tentu saja tepung terigu protein tinggi, ragi instan, susu cair, telur, gula pasir dan butter cair.

Sedangkan untuk bahan toppingnya bahan yang diperlukan adalah butter, gula halus, tepung terigu protein sedang, telur dan kopi instan.
Bagaimana Cara membuat Roti'O ini? silahkan di baca resep Roti'O dibawah ini :

Membuat Roti'O  Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek

Resep Roti'O atau Mexican Bun Tanpa Ulen

Bahan roti'o:
  • 250 gr tepung terigu pro tinggi
  • 130 ml susu cair
  • 1 sdt ragi instan
  • 1 butir telur
  • 40 gr gula pasir/ 3 sdm 
  • 1/8 garam
  • 2 sdm butter cair
Cara membuat Roti' O :
  1. Campur susu cair dan ragi instan dan gula, aduk rata dan 
  2. Diamkan selama 10 menit atau sampai berbuih.
  3. Setelah berbuih tambahkan telur, aduk rata
  4. Tambahkan tepung, aduk rata.
  5. Tambahkan butter dan garam. aduk rata lagi.
  6. Diamkan adonan hingga mengembang 2 x selama sekitar 45 menit.
  7. Setelah mengembang, kempiskan adonan. Bagi adonan menjadi @55 gr.
  8. Bulatkan adonan, gilas adonan dan isi dengan mentega. lalu rounding lagi hingga permukaannnya bulat halus.
  9. Tata di loyang yang sudah dilapisi baking paper, beri jarak yang cukup antar roti.
  10. Diamkan lagi sekitar 1 jam.

Bahan Topping Roti'O:
  • 55 gr butter
  • 60 gr gula halus
  • 60 gr tepung terigu pro sedang
  • 1 butir telur 
  • 1 sdt kopi + 10 ml air panas
Cara Membuat Topping Roti'O :
  1. Mix butter dan gula halus hingga lembut masukan telur lalu kocok lagi, tambahkan tepung terigu dan larutan kopi. Kocok lagi.
  2. Masukkan ke piping bag dan taruh di kulkas sebentar.

Penyelesaian :
  1. Panaskan oven dulu
  2. Semprotkan topping diatas roti secara melingkar.
  3. Panggang higga matang sekitar 20 mi menit
  4. enjoy it.


Membuat Roti'O  Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek

Tips :
1. Gunakan kopi Instan untuk memperoleh tekstur topping yang halus
2. Beri jarak yang cukup antar roti, agar tidak saling berdempetan ketika roti mengembang.
3. Taruh topping ke kulkas/chiller sebelum digunakan.
4. Butter bisa digantikan dengan margarin.
5. Pastikan ragi masih aktif, kalau difermentasikan ragi tidak berbuih, itu tandanya raginya suah mati dan tidak bisa digunakan.

Cara membuat Roti'O selengkapnya bisa di liat di Vidio berikut ini :


Walaupun tanpa diuleni, resep Roti'O ini menghasilkan roti dengan serat yang cukup halus dan empuk. Untuk toppingnya, walaupun saya menggunakan tepung protein tinggi, tapi hasilnya justru awet crispy, tidak lembek dan basah.

Untuk Anda yang kepingin membuat roti'O tapi malas menguleni adonannya. Saya rekomendasikan mencoba resep ini. Worth to try!!! jangan ragu deh..




Membuat Roti'O Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek



Bismillahirrahmanirrahim.
Hayo...maen tebak - tebakan yuk!!!!
Roti apa yang beraroma kopi??
yess..btull...jawabnya adalah Roti Boy or Roti'O. Kalau di luar negeri populer dengan sebutan Mexican Bun.

Simplenya sebut aja Roti Kopi..hehe..Dimana sih bisa beli Roti Boy ini? Awal kenal dengan roti ini di 
bandara. Bu bos yang beli Roti Boy ini sebagai oleh - oleh. So, jadi kebiasaan kalau pas ke bandara, tidak lupa untuk beli roti Boy.

Selain di bandara ternyata counter roti Boy ini ada juga di Mal- Mal besar. Pernah suatu hari ketika di Main di salah satu Mall di Semarang, eh..ada loh yang jual Roti Boy ini.

Kenapa Roti Boy ini pada akhirnya berubah nama menjadi Roti'O?? untuk yang ini saya belum tahu asal muasalnya. Apakah mereka sebenarnya masih satu brand atau beda brand? Adakah yang tahu?
Daripada bingung, mari kita sebut aja selanjutnya dengan Roti'O.

Roti'O ini merupakan roti yang berbentuk bulat didalamnya diberi filling mentega dan diberi topping adonan kopi. Yang paling unik dari roti ini tentu saja topping kopinya. Aroma kopinya itu lhoo 
yang bikin kagak nahan. 

Kalau bentuknya sendiri sebenarnya kurang menarik ya.. Bulat coklat kehitaman, seperti roti gosong. Tapi ya, sepeti kata pepatah "don't judge book from its cover".

Sebenarnya membuat roti'O sendiri dirumah sangat mudah. Anda tidak perlu pergi ke Mall atau Bandara hanya sekedar untuk menikmati Roti'O ini. Buat sendiri aja di rumah, simple kok.

Kalau saya sendiri sebenarnya juga sudah pernah membuat roti'O ini pada awal - awal belajar baking. Dan setelah sekian lama, akhirnya mencoba membuat lagi roti'O ini dengan resep yang lebih 
simple dan mudah.

Beneran mudah?yupp...pada resep ini saya menggunakan resep roti no ulen no mixer. Cukup diaduk - aduk saja, di fermentasikan, dibentuk, ditopping..jadi deh. Tidak sulit bukan?

Membuat Roti'O  Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek

Untuk tingkat kesulitannya, membuat roti'O ini tergolong tidak sulit. Hanya saja dalam membuat roti butuh waktu yang cukup lama. Hal tersebut dikarenakan perlunya fermentasi sebanyak 2 
kali. Intinya sama seperti  proses membuat roti pada umumnya.

Bagaimana dengan bahan- bahannya? 
Dalam membuat roti'O ini bahan yang dibutuhkan tentu saja tepung terigu protein tinggi, ragi instan, susu cair, telur, gula pasir dan butter cair.

Sedangkan untuk bahan toppingnya bahan yang diperlukan adalah butter, gula halus, tepung terigu protein sedang, telur dan kopi instan.
Bagaimana Cara membuat Roti'O ini? silahkan di baca resep Roti'O dibawah ini :

Membuat Roti'O  Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek

Resep Roti'O atau Mexican Bun Tanpa Ulen

Bahan roti'o:
  • 250 gr tepung terigu pro tinggi
  • 130 ml susu cair
  • 1 sdt ragi instan
  • 1 butir telur
  • 40 gr gula pasir/ 3 sdm 
  • 1/8 garam
  • 2 sdm butter cair
Cara membuat Roti' O :
  1. Campur susu cair dan ragi instan dan gula, aduk rata dan 
  2. Diamkan selama 10 menit atau sampai berbuih.
  3. Setelah berbuih tambahkan telur, aduk rata
  4. Tambahkan tepung, aduk rata.
  5. Tambahkan butter dan garam. aduk rata lagi.
  6. Diamkan adonan hingga mengembang 2 x selama sekitar 45 menit.
  7. Setelah mengembang, kempiskan adonan. Bagi adonan menjadi @55 gr.
  8. Bulatkan adonan, gilas adonan dan isi dengan mentega. lalu rounding lagi hingga permukaannnya bulat halus.
  9. Tata di loyang yang sudah dilapisi baking paper, beri jarak yang cukup antar roti.
  10. Diamkan lagi sekitar 1 jam.

Bahan Topping Roti'O:
  • 55 gr butter
  • 60 gr gula halus
  • 60 gr tepung terigu pro sedang
  • 1 butir telur 
  • 1 sdt kopi + 10 ml air panas
Cara Membuat Topping Roti'O :
  1. Mix butter dan gula halus hingga lembut masukan telur lalu kocok lagi, tambahkan tepung terigu dan larutan kopi. Kocok lagi.
  2. Masukkan ke piping bag dan taruh di kulkas sebentar.

Penyelesaian :
  1. Panaskan oven dulu
  2. Semprotkan topping diatas roti secara melingkar.
  3. Panggang higga matang sekitar 20 mi menit
  4. enjoy it.


Membuat Roti'O  Roti Boy Rumahan Tanpa Ulen Tanpa Mixer Anti Capek

Tips :
1. Gunakan kopi Instan untuk memperoleh tekstur topping yang halus
2. Beri jarak yang cukup antar roti, agar tidak saling berdempetan ketika roti mengembang.
3. Taruh topping ke kulkas/chiller sebelum digunakan.
4. Butter bisa digantikan dengan margarin.
5. Pastikan ragi masih aktif, kalau difermentasikan ragi tidak berbuih, itu tandanya raginya suah mati dan tidak bisa digunakan.

Cara membuat Roti'O selengkapnya bisa di liat di Vidio berikut ini :


Walaupun tanpa diuleni, resep Roti'O ini menghasilkan roti dengan serat yang cukup halus dan empuk. Untuk toppingnya, walaupun saya menggunakan tepung protein tinggi, tapi hasilnya justru awet crispy, tidak lembek dan basah.

Untuk Anda yang kepingin membuat roti'O tapi malas menguleni adonannya. Saya rekomendasikan mencoba resep ini. Worth to try!!! jangan ragu deh..




Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar