Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut
 Bismillahirrahmanirrahim.
Resep kue Mochi isi kacang hijau-Kue mochi adalah salah kue basah yang terbuat dari tepung ketan, jadi bisa dibayangkan kalau tekstur kue ini akan sangat kenyal dan lembut. Kue mochi pada umumnya berbentuk bulat dengan berbagai macam isian didalamnya seperti coklat, kacang tanah, kacang hijau dan bisa juga diisi selai. Tapi saat ini sudah banyak variasi bentuk mochi atau lebih dikenal dengan kue mochi karakter.

Sebenarnya ini bukan pertamakali Haniyakitchen mencoba resep mochi. Pertamakalinya membuat mochi, teksturnya tidak seperti yang diiiginkan yaitu menjadi keras ketika sudah dingin. Terinspirasi dari resep mochi dari majalah Lezat akhirnya mencoba lagi untuk membuat mochi..yeahh that's right..mochi is one of my favorit meals.

Proses membuatnya sebenarnya sanagt mudah, cuma membutuhkan waktu yang agak lama untuk mengukusnya sekitar 1 jam lebih. Cuma sempat bingung, saat mencampur adonan karena tekstur adonannya agak encer beda dari bayanganku semula yang mengira adonannya akan seperti adonan roti. Ya sudahlah..untuk sementara patuh resep saja.

Ketika mochi cukup matang dan siap dibentuk, sempat bingung juga karena adonan mochi sangat lembek dan lengket ditangan. Akhirnya cara membentuknya dengan menggunakan bantuan sendok yang sudah dicelupkan ke maizena. Saat mengisi isian mochi juga masih dalam posisi di sendok, kemudian adonan digukung dan diambil lalu digulingkan di atas tepung maizena. Hanya saja resikonya bentuknya tidak bisa rapi dan seragam. Untuk teksturnya sudah seperti yang saya harapkan, sangat lembut dan tentunya awet lembut meskipun sudah lewat hari.

Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut

Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut

Baca juga : Resep membuat cenil kenyol kenyal

Bahan :
  •     300 gr tepung ketan
  •     120 gr gula halus
  •     350 ml air
  •     25 gr mentega putih
  •     1/2 sdt garam
  •     1/4 sdt vanili
Bahan isi :
  •     50 gr Kacang hijau kupas, rendam selama 1 jam
  •     35 gr gula pasir
  •     50 ml santan
  •     garam secukupnya
  •     20 ml air jahe
  •     1 lembar daun pandan.

Cara membuat Kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut:

  1. Filing : kukus kacang hijau  hingga matang dan mekar selama 20 menit. angkat
  2. Blender kacang hijau dan santan hingga lembut, lalu masukkan gula pasir, air jahe, daun pandan dan garam sambil diaduk hingga kalis, masak hingga kesat dan dapat dibentuk. Angkat dan tunggu agak dingin ambil sedikit adonan dan bentuk bola-bola kecil, lakukan hingga adonan habis.
  3. Kulit : campur tepung ketan, gula halus, vanili dan garam. Tuangi air sedikit demi sedikit diuleni hingga kalis, tambahkan mentega putih yang sudah di cairkan, aduk rata.
  4. Letakkan adonan dalam mangkuk tahan panas, kukus selama 20 menit, aduk adonan hingga tercampur rata dan kalis, kukus kembali selama 15 menit angkat..aduk kembali hinga rata dan kukus kembali 15 menit.
  5. Tambahkan isi dan bulatkan adonan. gulingkan ke tepung maizena yang dudah di sangrai. sajikan.
Di Indonesia yang terkenal dengan kue mochi nya adalah Sukabumi dari Jawa Barat. Tapi kalau bisa buat sendiri tidak usah jauh jauh beli mochi ke Sukabumi, kecuali memang berkunjung ke sana yaah..Tapi kalau menurut ceritanya kue mochi sebenarnya makanan yang berasal dari Jepang..jadi ingat es krim mochi atau mochi es krim..Untuk membuat mochi menjadi lebih menarik, bisa juga ditambahkan pewarna makanan. Kalau saya lebih suka original alias warna putih.
Overall..suka sama resep ini walaupun teksturnya belum rapi tapi setidaknya teksturnya sudah pas lembutnya. next pengin juga membuat mochi karakter dengan bentuk yang lucu-lucu dan berwarna warni...but..kayaknya tidak bakat deh...tidak cukup sabar untuk membuat sesuatu yang butuh ketelitian.








Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut

 Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut
 Bismillahirrahmanirrahim.
Resep kue Mochi isi kacang hijau-Kue mochi adalah salah kue basah yang terbuat dari tepung ketan, jadi bisa dibayangkan kalau tekstur kue ini akan sangat kenyal dan lembut. Kue mochi pada umumnya berbentuk bulat dengan berbagai macam isian didalamnya seperti coklat, kacang tanah, kacang hijau dan bisa juga diisi selai. Tapi saat ini sudah banyak variasi bentuk mochi atau lebih dikenal dengan kue mochi karakter.

Sebenarnya ini bukan pertamakali Haniyakitchen mencoba resep mochi. Pertamakalinya membuat mochi, teksturnya tidak seperti yang diiiginkan yaitu menjadi keras ketika sudah dingin. Terinspirasi dari resep mochi dari majalah Lezat akhirnya mencoba lagi untuk membuat mochi..yeahh that's right..mochi is one of my favorit meals.

Proses membuatnya sebenarnya sanagt mudah, cuma membutuhkan waktu yang agak lama untuk mengukusnya sekitar 1 jam lebih. Cuma sempat bingung, saat mencampur adonan karena tekstur adonannya agak encer beda dari bayanganku semula yang mengira adonannya akan seperti adonan roti. Ya sudahlah..untuk sementara patuh resep saja.

Ketika mochi cukup matang dan siap dibentuk, sempat bingung juga karena adonan mochi sangat lembek dan lengket ditangan. Akhirnya cara membentuknya dengan menggunakan bantuan sendok yang sudah dicelupkan ke maizena. Saat mengisi isian mochi juga masih dalam posisi di sendok, kemudian adonan digukung dan diambil lalu digulingkan di atas tepung maizena. Hanya saja resikonya bentuknya tidak bisa rapi dan seragam. Untuk teksturnya sudah seperti yang saya harapkan, sangat lembut dan tentunya awet lembut meskipun sudah lewat hari.

Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut

Resep kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut

Baca juga : Resep membuat cenil kenyol kenyal

Bahan :
  •     300 gr tepung ketan
  •     120 gr gula halus
  •     350 ml air
  •     25 gr mentega putih
  •     1/2 sdt garam
  •     1/4 sdt vanili
Bahan isi :
  •     50 gr Kacang hijau kupas, rendam selama 1 jam
  •     35 gr gula pasir
  •     50 ml santan
  •     garam secukupnya
  •     20 ml air jahe
  •     1 lembar daun pandan.

Cara membuat Kue Mochi isi kacang hijau Awet Lembut:

  1. Filing : kukus kacang hijau  hingga matang dan mekar selama 20 menit. angkat
  2. Blender kacang hijau dan santan hingga lembut, lalu masukkan gula pasir, air jahe, daun pandan dan garam sambil diaduk hingga kalis, masak hingga kesat dan dapat dibentuk. Angkat dan tunggu agak dingin ambil sedikit adonan dan bentuk bola-bola kecil, lakukan hingga adonan habis.
  3. Kulit : campur tepung ketan, gula halus, vanili dan garam. Tuangi air sedikit demi sedikit diuleni hingga kalis, tambahkan mentega putih yang sudah di cairkan, aduk rata.
  4. Letakkan adonan dalam mangkuk tahan panas, kukus selama 20 menit, aduk adonan hingga tercampur rata dan kalis, kukus kembali selama 15 menit angkat..aduk kembali hinga rata dan kukus kembali 15 menit.
  5. Tambahkan isi dan bulatkan adonan. gulingkan ke tepung maizena yang dudah di sangrai. sajikan.
Di Indonesia yang terkenal dengan kue mochi nya adalah Sukabumi dari Jawa Barat. Tapi kalau bisa buat sendiri tidak usah jauh jauh beli mochi ke Sukabumi, kecuali memang berkunjung ke sana yaah..Tapi kalau menurut ceritanya kue mochi sebenarnya makanan yang berasal dari Jepang..jadi ingat es krim mochi atau mochi es krim..Untuk membuat mochi menjadi lebih menarik, bisa juga ditambahkan pewarna makanan. Kalau saya lebih suka original alias warna putih.
Overall..suka sama resep ini walaupun teksturnya belum rapi tapi setidaknya teksturnya sudah pas lembutnya. next pengin juga membuat mochi karakter dengan bentuk yang lucu-lucu dan berwarna warni...but..kayaknya tidak bakat deh...tidak cukup sabar untuk membuat sesuatu yang butuh ketelitian.








Related Posts

4 komentar:

  1. Mochinya kira2 tahan berapa lama ya mbak ? Apakah keesokannya mochinya tidak keras ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. halo mbak nadya..mochi nya ini awet empuk hingga 2 hari nan mb..

      Hapus
  2. Mbak..mau tanya. Ketika adonan mochi sudah di isi dan ditabur terigu..apa langsung masuk kulkas?apa diluar ruangan terus menerus?

    BalasHapus
    Balasan
    1. saya masukkan ke toples atau wadah kemudian ditutup rapat diluar ruangan.

      Hapus