Bismillahirrahmanirrahim.
Resep Singkong Thailand Empuk Lembut Lumer Di mulut-Makanan berbahan dasar singkong Mungkin sudah biasa bagi masyarakat Indonesia karena dahulu singkong merupakan salah satu bahan makanan pokok sebagai pengganti beras. Singkong thailand merupakan menu dessert khas dari Negara gajah putih "Thailand". Selain disajikan untuk menu dessert, singkong thailand juga cocok dijadikan camilan saat bersantai bersama keluarga.
Resep Singkong Thailand lumayan populer di dunia perkulineran, banyak juga yang sudah posting resep singkong thailand ini facebook maupun cookpad. Hanya saja saya baru sempat membuatnya minggu kemarin.
Kalau diingat lagi, sepertinya sudah lama saya tidak makan singkong. Mungkin karena efek sudah banyak makan singkong waktu kecil :D. Kebetulan waktu kecil saya tinggal di kampung, yang selain makan nasi, kadang juga makan nasi jagung dan juga singkong atau ketela sebagai makanan pokok sehari-hari.
Dan kini ketika kembali makan singkong rebus lagi..terasa ada yang berbeda. Saya merasa singkong thailand ini sangat enak sekali. Walaupun sudah sering makan singkong rebus, singkong thailand ini terasa istimewa.
Sebenarnya singkong thailand ini hampir seperti kolak ketela atau kolak singkong yang sudah biasa ada di Indonesia. Kolak singkong dimasak dengan gula merah dan santan yang dimasak secara bersamaan, kalau singkong thailand dimasak dengan menggunakan gula pasir dan vla santannya disiram ketika mau disajikan. Jadi untuk singkong Thailand merebus singkong dan vla nya di masak terpisah.
Singkong thailand ini sangat empuk, selain karena dimasak dengan menggunakan gula pasir, pemilihan singkong pun harus dipilih singkong yang berkualitas. Pilih singkong yang berdaging putih bersih dan kulitnya mudah dikelupas. Dalam merebus singkong menggunakan api sedang dan sampai singkong berwarna putih bening agak transparan. Rebusan singkong yang dihasilkan akan sangat empuk dan lembut.
Resep Singkong Thailand Empuk Lembut Lumer Di mulut
Bahan-bahan Singkong Thailand :
- 1 kg Singkong ( potong-potong 5 cm , belah dua, buang serat tengahnya )
- 1,5 lt Air
- 1 lbr Daun pandan ( simpulkan )
- 250 gr Gula pasir ( boleh ditambah kurang sesuai selera)
- 1/2 sdt Garam
Bahan-bahan Saus Santan :
- 180 ml Santan kental ( saya pakai yang instan)
- 1/2 sdt Garam
- 2 sdm Tepung maizena ( larutkan dengan 3 sendok makan santan )
- 1 lbr Daun pandan (simpulkan)
- 250 ml air
- 2 sdm susu kental manis
Cara Membuat Singkong Thailand :
- Cuci bersih singkong/ketela/ubi kayu, Kemudian masukkan ke panci. Tambahkan air, gula, garam dan daun pandan. Rebus singkong hingga empuk dan berwarna putih bening agak transparan. Agar lebih gurih bisa juga dengan menambahkan 2 sdm keju parut. dalam rebusan.
- Jika belum empuk, anda bisa menambahkan air panas kedalam rebusan, dan masak lagi hingga singkong empuk.
- setelah matang angkat dan sisihkan.
Cara Membuat saus vla santan susu :
- Siapkan panci, masukkan santan, garam, susu kental manis, daun pandan, dan larutan tepung maizena. Kemudian masak dengan menggunakan api kecil sambil terus diaduk-aduk hingga saus vla mengental dan meletup-letup. Angkat.
Penyajian Singkong Thailand Keju Lembut :
- Siapkan piring saji, susun singkong rebus diatas piring saji, lalu siram saus vla santan susu. jika suka bisa juga di taburi keju parut di atasnya
- Singkong Thailand yang empuk dan lumer dimulut siap disajikan.
Sungguh baru tahu, ternyata singkong bisa disajikan dengan cara yang istimewa. Setelah lama melupakan singkong rebus, akhirnya kembali melirik singkong untuk disajikan dalam menu keluarga. Dan sungguh singkong thailand ini enaknya bikin ketagihan.
Setelah resep singkong thailand, jadi ingin mencoba resep dari bahan dasar singkong lainnya..so,ditunggu ya hasil trial selanjutnya.. :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar